Pages

Friday, December 21, 2018

TKN-KIK Heran Prabowo Cuma Undang SBY

Wakil Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Ma'ruf Johnny G Plate. Foto: Medcom.id/Arga Sumantri.

Jakarta: Wakil Ketua Tim Kampanye Nasional Koalisi Indonesia Kerja (TKN-KIK) Johnny G Plate heran Prabowo Subianto hanya mengundang Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Padahal partai koalisi pendukung Prabowo bukan hanya Demokrat.
 
"Kalau ada pertemuan lintas pimpinan partai politik dan itu one on one (dengan) capres dengan satu pimpinan partai, maka suasana kekompakan berbeda dengan paslon 01," kata Johnny di DPP Partai NasDem, Jalan RP Soeroso, Gondangdia, Jakarta, Jumat, 21 Desember 2018.
 
Saat ditanya apakah pertemuan antara Prabowo dan SBY menjadi bukti koalisi itu tak kompak, Johnny mengamini. Ia menyebut masyarakat bisa saja berpikir seperti itu.
 
Tapi, kata dia, TKN-KIK tak bisa menilai apakah itu menjadi bukti tidak kompaknya kubu Prabowo-Sandiaga. Karena, bisa saja pertemuan terpisah itu merupakan strategi yang dinilai efektif oleh mereka.
 
"Tapi dari sisi permukaan, interpretasi akan banyak termasuk yang kamu sampaikan (kurang kompak)," kata Johnny.
 
Johnny menegaskan ada perbedaan antara TKN-KIK dan BPN Koalisi Adil dan Makmur. TKN-KIK selalu bekerja secara gotong royong dan sebagai sebuah tim.

Baca: Prabowo Disebut Ingin Memastikan Dukungan Partai Demokrat

Hal ini membuat hubungan antara partai politik pendukung Joko Widodo-Ma'ruf Amin begitu dekat. Semangat gotong royong ini tak cuma diterapkan di level pusat, tapi juga daerah.
 
"Jadi kalau di sebelah rapatnya sifatnya bilateral one on one tentu berbeda dengan kami, berbeda dengan koalisi 01. Apalagi kalau di pertemuan bilateral itu ada bargain kepentingan," kata Sekjen Partai NasDem itu.
 
Calon Presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto bakal bertemu Ketum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono. Pertemuan bakal digelar di kediaman SBY, Jalan Mega Kuningan, Jakarta Selatan.

(FZN)

Let's block ads! (Why?)


http://bit.ly/2SlbBJO
December 21, 2018 at 02:47PM from METROTVnews.com http://bit.ly/2SlbBJO
via IFTTT

No comments:

Post a Comment