Jakarta: Pengurus Besar Persatuan Boling Indonesia atau PB PBI akan menggelar Musyawarah Nasional (Munas) di Jakarta padaJumat 7 Desember 2018. Satu dari beberapa agenda penting Munas di antaranya adalah pemilihan ketua umum periode 2018 - 2022.
Sehari jelang perhelatan Munas, baru satu orang yang secara resmi mendaftarkan diri untuk mengisi kursi Ketum PBI mendatang. Dia adalah wanita cantik asal Sumatra Selatan, Percha Leanpuri B. Bus.
Percha yang tak lain putri dari Gubernur Sumsel Herman Deru, mengaku siap bertarung dalam perebutan kursi nomor satu di PBI. Percha yang menggandrungi boling sejak lama, mengaku sangat geregetan melihat prestasi boling nasional saat ini.Baca: Kemenpora Kucurkan Bonus Rp5 Miliar untuk 110 Atlet Berprestasi
Jangankan prestasi, olahraga melempar bola di lintasan ini pun sangat belum memasyarakat. Boling terkesan masih olahraga kaum berduit dan eksklusif, yang bagi masyarakat luas seakan sulit untuk ditekuni.
"Ya, saya ingin menghilangkan stigma eksklusivitas boling di masyarakat. Itu tekad saya jika terpilih sebagai Ketua PBI,” aku wanita 32 tahun ini dalam konferensi pers di Jakarta, Kamis 6 Desember 2018.
Visi Misi Percha Untuk Tingkatkan Prestasi Boling Indonesia
Persoalan memasyarakatkan boling inilah yang akan dikhususkan Percha dalam serentetan program, jika dia terpilih nanti. Satu di antaranya membangun lintasan di setiap provinsi dan kota besar. Dan yang paling diutamakan adalah Boling Goes to School sebagai titik awal pengembangan dan pembinaan olahraga ini.
"Dengan begitu, kaum muda yang berkeinginan menjadi atlet boling, tidak harus susah payah terbang ke kota lain (yang memiliki lintasan boling). PB pun akan mudah melakukan pembibitan atau pengkaderan atlet boling nasional," ujar mantan anggota DPD RI ini.
Percha mengklaim sudah mendapat dukungan dari 16 pengprov, di antaranya Sumatra Selatan, Riau dan Pengprov Sulawesi Utara. Satu gebrakan yang akan dilakukan kader Partai NasDem ini ketika terpilih adalah membuat Kejuaraan Dunia Boling.
Baca juga: Hasil Pertandingan NBA Hari Ini: Kalah dari Grizzlies, Clippers Turun dari Puncak
"Saya ingin menggelar kejuaraan dunia boling, sehingga boling Indonesia makin dikenal dan olahraga ini lebih memasyarakat," imbuh Percha.
Perwakilan Pengprov pendukung yang hadir dalam konferensi pers tersebut, menilai Percha sebagai sosok yang tepat untuk memimpin PBI periode mendatang. Percha dinilai memiliki visi dan komitmen untuk memajukan olahraga Boling. Sosok wanita ini menjadi pembeda di PBI yang selama ini dipimpin oleh kaum pria.
"Ibu Percha memiliki visi dan misi yang sangat dibutuhkan selama ini. Ibu Percha mempunyai komitmen tinggi untuk memajukan boling nasional. Dan beliau seorang wanita," jelas Nirmala Dewi, Wakil Ketua Pengrov Sumsel.
Percha kemungkinan akan berhadapan dengan kandidat lainnya, yakni petahana Suryo Bambang Sulistyo.
Tak ingin ketinggalan update berita bola dan olahraga? Follow instagram kami @medcom_olahraga
Video: ?Bambang Suryo Dapat Ancaman Usai Bongkar Praktik Pengaturan Skor
(ACF)
https://ift.tt/2ro3Veb
December 06, 2018 at 08:36PM from METROTVnews.com https://ift.tt/2ro3Veb
via IFTTT
No comments:
Post a Comment