Pages

Tuesday, January 29, 2019

Realisasi Investasi 2018 Capai Rp721 Triliun

Jakarta: Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) mencatat realisasi investasi sepanjang 2018 mencapai Rp721,3 triliun atau naik 4,1 persen. Jumlah itu terdiri dari realisasi investasi Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN) sebesar Rp328,6 triliun dan realisasi Penanaman Modal Asing (PMA) Rp392,7 triliun.

Kepala BKPM Thomas Lembong mengatakan investasi 2018 tidak mencapai target dalam RPJMN yang sebesar Rp765 triliun atau hanya mencapai 94,3 persen. Realisasi tersebut mengalami perlambatan lantaran kurangnya eksekusi implementasi kebijakan pada tahun lalu.

"Kelihatan bahwa tahun fiskal 2018 kami tidak berhasil mencapai target, 94 persen dari target realisasi final," kata Lembong dalam sebuah jumpa pers di Kantor BKPM, Jakarta, Rabu, 30 Januari 2019.

Menurutnya perlambatan investasi dalam negeri juga dipengaruhi faktor eksternal seperti perang dagang antara Tiongkok dan Amerika Serikat (AS). Di samping itu, transisi perizinan ke sistem OSS juga mempengaruhi tren perlambatan investasi di tahun ini.

"Namun kami percaya bahwa realisasi investasi selanjutnya akan meningkat dengan adanya pembenahan sistem OSS dan kebijakan pro investasi yang lebih nendang dari tahun sebelumnya" jelas Tom.

Ia menambahkan realisasi investasi selama 2018 didominasi oleh sektor infrastruktur seperti pembangkit listrik, jalan tol, dan telekomunikasi. Perkembangan industri telekomunikasi, industri yang berbasis teknologi digital dan beberapa startup lain yang dikotegorikan unicorns menjadi pertimbangan BKPM untuk memberikan fasilitas fiskal berupa tax holiday.

"Dengan berkembangnya industri telekomunikasi kami mengharapkan di tahun mendatang industri yang berbasis digital dapat terus tumbuh," pungkas dia.

Adapun sepanjang 2018 realisasi investasi di Jawa sebesar Rp405,4 trilliun, meningkat 4,0 persen dari realisasi investasi 2017 yang sebesar Rp389,9 trilliun, dan realisasi investasi di luar Jawa sebesar Rp315,9 trilliun atau meningkat 4,3 persen dari realisasi investasi 2017 sebesar Rp302,9 trilliun.

Berdasarkan sektor usaha, (lima besar) realisasi investasi (PMDN & PMA) adalah: Listrik, Gas dan Air sebesar Rp117,5 triliun atau 16,3 persen; Transportasi, Gudang, dan Telekomunikasi sebesar Rp94,9 triliun atau 13,1 persen; Pertambangan sebesar Rp73,8 triliun atau 10,2 persen; Industri Makanan sebesar Rp68,8 triliun atau 9,5 persen; dan Perumahan, Kawasan Industri dan Perkantoran Rp56,8 triliun atau 7,9 persen.

 

(AHL)


Let's block ads! (Why?)


http://bit.ly/2FYsqHY
January 30, 2019 at 11:59AM from METROTVnews.com http://bit.ly/2FYsqHY
via IFTTT

No comments:

Post a Comment