Febri Hariyadi. (MI/ROMMY PUJIANTO)
Jakarta: Febri Hariyadi gantikan Riko Simanjuntak untuk program pemusatan latihan (TC) timnas Indonesia. Itu terjadi karena Riko masih dibutuhkan Persija Jakarta untuk melakoni laga lanjutan Piala AFC.
Pelatih timnas Indonesia, Simon McMenemy, akan memimpin pemusatan latihan di Perth, Australia pada 7 hingga 17 Maret mendatang. Selain Riko, Simon juga meminjam Andritany Ardhiyasa dan Novri Setiawan.
Pergantian pemain tidak dilakukan begitu saja oleh McMenemy. Pasalnya, dia harus meminta izin kepada pelatih masing-masing klub terlebih dahulu. Dari Persija ada pelatih Ivan Kolev, sedangkan Persib dilatih Miljan Radovic.
Klik: Persita tidak Berdaya Hadapi Persela
“Saya telah berdiskusi dengan pelatih Persija Ivan Kolev tentang tiga pemain Persija yang masuk TC. Saya memahami dengan kondisi ini dan sepakat untuk tidak memasukan Rico pada TC di Perth," ujar McMenemy.
"Posisinya akan digantikan Febri. Untuk itu, saya juga sudah berkomunikasi dengan pelatih Persib, Miljan Radovic, yang mengizinkan Febri,” tambahnya.
“Saya berterima kasih kepada Ivan dan Miljan yang bersedia berkomunikasi dan bekerja sama,” lanjut McMenemy.
Klik: Liverpool Harus Fokus Soroti Performa Mo Salah
Meski tidak berangkat ke Perth, nama Rico tetap dimasukkan dalam TC timnas berikutnya yang berlangsung d di Bali pada 17-21 Maret 2019. Setelah itu, skuat Garuda akan menjalani laga uji coba kontra Myanmar pada 25 Maret mendatang. (Humas PSSI)(KAU)
https://ift.tt/2EpUcKg
March 04, 2019 at 06:43PM from METROTVnews.com https://ift.tt/2EpUcKg
via IFTTT
No comments:
Post a Comment