George HW Bush dalam peresmian gedung Kedubes AS di Berlin, Jerman, 4 Juli 2008. (Foto: AFP/JOHN MACDOUGALL)
Washington: Presiden Amerika Serikat Donald trump turut berduka cita atas berpulangnya mantan presiden George HW Bush. Bush adalah tokoh krusial yang menjalankan pemerintah AS melewati era Perang Dingin.
"Beliau memperlihatkan kepemimpinan yang tak tergoyahkan. Melania dan Saya beserta seluruh masyarakat AS turut berduka atas berpulangnya mantan presiden George H.W. Bush," ucap Trump dari Buenos Aires, di mana dirinya menghadiri pertemuan G20, Sabtu 1 Desember 2018.
"Melalui keberanian dan komitmennya terhadap keluarga dan negara, Presiden Bush telah menginspirasi banyak orang untuk mengabdi kepada publik," lanjut dia.
Bush, ayah dari mantan presiden George W. Bush, meninggal dunia di usia 94 tahun pada Jumat 30 November. Kabar kematian disampaikan keluarga terdekat.
Hingga kini pihak keluarga belum menginformasikan penyebab kematian George HW Bush. Istri dari George HW Bush, Barbara Bush, meninggal dunia pada 17 April lalu.
Bush senior meninggalkan lima anak, termasuk Bush junior, dan 17 cucu. Jadwal upacara pemakaman Bush senior akan diumumkan dalam waktu dekat.
Pada era 1990, Bush senior mendeklarasikan "orde dunia baru" dan mengusir Irak dari Kuwait. Itu merupakan salah satu titik awal intervensi militer AS di Timur Tengah.
Pernah menjadi pilot dan kepala Agensi Intelijen Pusat (CIA), Bush gagal menjadi presiden untuk kali kedua usai dikalahkan politikus Partai Demokrat, Bill Clinton.
Di usia senja, Bush senior sering keluar masuk rumah sakit. Pada Juli 2015 dia dibawa ke rumah sakit setelah menderita retak tulang di bagian leher.
Setelah insiden Juli 2015 itu, enam bulan kemudian dia dibawa ke rumah sakit Houston Methodist setelah mengeluhkan kesulitan bernapas.
Sebelumnya pula pada 2012, Bush juga dirawat akibat batuk yang terkait bronkitis. Dia sempat menghabiskan waktu di rumah sakit hingga akhirnya diperbolehkan pulang pada awal 2013.
(WIL)
https://ift.tt/2ACvTH9
December 01, 2018 at 03:54PM from METROTVnews.com https://ift.tt/2ACvTH9
via IFTTT
No comments:
Post a Comment