Pages

Sunday, March 3, 2019

Jadwal Siaran Langsung Piala Presiden Hari Ini

Suporter Arema FC. (ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra)

Jakarta: Perhelatan Piala Presiden 2019 akan kembali bergulir pada Senin 4 Maret sore WIB. Kali ini, giliran tim-tim dari Grup E yang bakal bertanding, yakni Arema FC, Persela Lamongan, Barito Putera, dan Persita Tangerang.

Semua laga Grup E akan bergulir di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang yang merupakan markas Arema. Tapi, tiga tim lainnya juga tidak bisa dianggap remeh karena mereka sedang serius menyiapkan kekuatan menuju liga Indonesia.

Untuk laga perdana Grup E akan mempertemukan Persita dengan Persela. Meski berasal dari kasta kedua atau Liga 2, Persita tetap optimistis mampu memberikan perlawanan kepada skuat binaan Aji Santoso.

Asisten pelatih Persita, Wiganda Saputra, sempat berbicara dalam jumpa pers jelang pertandingan. Katanya, Persita sudah merombak hampir 50 persen pemainnya untuk menyambut Piala Presiden. Jadi, progres itu bakal menarik untuk disaksikan.
 

Klik: Juventus Perkasa di Kandang Napoli


Sekadar informasi, Persita merupakan kuda hitam atau bukan tim unggulan di Grup E. Selain berasal dari Liga 2, mereka juga sudah gugur di babak 32 besar Piala Indonesia lantaran kalah dari Arema beberapa waktu lalu.

Beralih ke laga kedua Grup E, ada tuan rumah Arema yang berhadapan dengan Barito Putera. Kabarnya kedua tim belum bisa menurunkan kekuatan penuh karena beberapa pemain andalannya sedang cedera.

Namun, kondisi tersebut diprediksi tidak mengurangi keseruan laga karena Arema dan Barito Putera punya pemain cadangan yang tidak kalah hebat. Berikut jadwal Piala Presiden pada Senin 4 Maret 2019:

15.30 WIB: Persita Tangerang vs Persela Lamongan (Live Indosiar)

18.30 WIB: Arema FC vs Barito Putera (Live Indosiar)

(KAU)


Let's block ads! (Why?)


https://ift.tt/2GWCBxw
March 04, 2019 at 10:53AM from METROTVnews.com https://ift.tt/2GWCBxw
via IFTTT

No comments:

Post a Comment